Hadiri Pengajian di Marga Punduh, Nanda Indira Dendi : Jangan Berhenti Untuk Berbagi

Hadiri Pengajian di Marga Punduh, Nanda Indira Dendi : Jangan Berhenti Untuk Berbagi Foto. Dok bintangpost.com.

Pesawaran (BP) : Nanda Indira Dendi mengapresiasi majelis taklim An-Nur Kecamatan Marga Punduh kabupaten Pesawaran, atas penyelenggaraan  pengajian, yang dibarengi dengan pemberian santunan kepada anak-anak yatim piatu.

Hal itu diungkapkan Nanda, selaku Ketua Himpunan Majelis Taklim (HMT) Kabupaten Pesawaran, saat menghadiri pengajian akbar majelis taklim An-Nur, di Kecamatan Marga Punduh, Jumat (24/6/2022).

"Tentunya saya sangat berbangga hati, dan mengucapkan terima kasih atas kepedulian ibu-ibu pengurus majelis taklim semuannya, karena sudah mau menyisihkan sebagian harta untuk anak-anak yatim piatu ini," ujarnya.

Baca Juga :

http://bintangpost.com/read/7025/bupati-pesawaran-buka-program-peningkatan-sdm-bidang-digital

http://bintangpost.com/read/6997/polres-pesawaran-bagikan-sembako-kepada-kaum-dhuafa-dan-rumah-ibadah

Menurut dia, kegiatan spiritual seperti ini dapat dicontoh oleh lembaga atau organisasi lainnya yang ada di Bumi Andan Jejama. Karena dengan berbagi, merupakan hal yang dianjurkan agama untuk saling membantu.

"Dengan berbagi, kita mampu memupuk nilai-nilai kepekaan terhadap lingkungan sosial disekitar kita, terutama bagi keluarga yang kurang mampu, maupun masyarakat yang perekonomiannya terganggu pacsa pandemi covid yang melanda," ungkapnya.

Saya sangat mengapresiasi dan berterima kasih kepada segenap panitia yang terlibat. Jadi, jangan berhenti untuk berbagai, karena momentum ini merupakan momentum yang sangat tepat, khususnya untuk mempererat tali ukhuwah Islamiah ditengah lapisan masyarakat, timpalnya.

Dengan semakin kuatnya hubungan ukhuwah Islamiah, lanjut dia, maka dengan sendirinya akan terbina semangat kebersamaan, persatuan dan kesatuan. Serta perasaan saling memiliki, yang pada muaranya akan saling menopang guna mencapai kesejahteraan bersama.

"Saya juga meminta, kita manfaatkan sebaik mungkin kegiatan seperti ini. Baik sebagai forum peningkatan pengetahuan keislaman dan keihsanan kita, sekaligus untuk mempererat tali silaturahmi, memperkuat ukhuwah Islamiah sebagai modal, untuk bersama-sama membangun masyarakat di Kabupaten Pesawaran menjadi lebih sejahtera," pungkasnya. (doy)


    

Bintangpost.com

Reporter bintangsaburai.com region Pesawaran.

Administrator

bintangsaburai.com

Leave a Comment