Pringsewu (BP) : Pemerintah Pekon Adiluwih Kecamatan Adiluwih Kabupaten Pringsewu bersama Bidan Desa dan Ahli Gizi adakan Pos Pelayanan Terpadu untuk pemeriksaan kesehatan Ibu Hamil di gedung Serba Guna Pekon setempat Senin 15/7/2024.
Hal tersebut dilakukan untuk mengetahui tingkat kesehatan Ibu Hamil,dan merupakan bagian dari Program POSYANDU Pekon Adiluwih yang bersinergi dengan UPT PUSKESMAS Adiluwih yang bertujuan untuk memberikan perhatian khusus kepada ibu hamil.
Baca juga :
Di dampingi Bidan Desa, Perawat, dan Ahli Gizi dari UPT PUSKESMAS Adiluwih berjumlah 5 orang untuk melakukan pemeriksaan kepada ibu hamil,yang sebelumnya di lakukan pelatihan oleh petugas,4 macam kegiatan Posyandu ibu hamil, Posyandu Balita, Posyandu Lansia, dna Posyandu Remaja. Posyandu secara umum merupakan upaya pemerintah dalam memudahkan pelayanan kesehatan pada tingkat usia tertentu.
" Untuk Ibu hamil yang usianya sudah 40 tahun,untuk lebih ketat dalam memperhatikan kesehatannya, karena diusia tersebut akan lebih beresiko antara lain kemungkinan lahir Caesar, berat badan lahir rendah, dan diabetes gestasional (diabetes yang muncul pada ibu selama kehamilan),oleh sebab itu, semua ibu hamil disarankan untuk mengikuti kelas ibu hamil yang dilakukan seminggu sekali oleh bidan desa agar kondisinya terus terpantau dan dapat lebih mudah dilakukan penanganan khusus secara cepat apabila terjadi permasalahan pada kehamilan.
Baca juga :
Kepala Pekon Adiluwih Dedi Sutrisno mengatakan bahwa,Posyandu Ibu Hamil Ini merupakan kegiatan rutinitas yang kami lakukan untuk memantau dan memperhatikan perkembangan Ibu Hamil di lingkungan Pekon Adiluwih,dengan adanya pemeriksaan 1 kali sebulan semoga Ibu hamil tetap semangat dan selalu menjaga kondisi kesehatannya dengan memperhatikan pola hidup sehat, makanan yang sehat, dan psikologi yang harus dijaga tetap stabil,"terangnya.
Berharap kegiatan ini menjadi tindakan yang serius mengingat pentingnya peran seorang ibu dalam mencetak generasi bangsa. Dengan demikian, kami menghimbau kepada seluruh kader posyandu dan Ibu Hamil di Lingkungan Pekon Adiluwih agar antusias dalam mengikuti serangkaian kegiatan-kegiatan positif semacam ini kedepannya,"tutup Dedi Sutrisno. (Gus)