Rangkaian HPN, PWI Gelar Aksi Sumatera Clean Up

Rangkaian HPN, PWI Gelar Aksi Sumatera Clean Up Foto. Red bintangpost.com.

Bandarlampung (BP) : Dengan menggandeng berbagai aktivis dan komunitas peduli lingkungan, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Lampung menginisiasi gerakan kolaborasi bersih-bersih sampah dipesisir pantai. 

Kegiatan membersihkan sampah secara serentak dengan mengusung tema Sumatera Clean Up ini, dipusatkan di Pantai Arnas Kelurahan Way Tataan, Kecamatan Teluk Betung Timur, Bandarlampung, Minggu (16/7/2023).

Ketua PWI Pusat Atal S. Depari yang hadir dalam kegiatan tersebut mengungkapkan, kegiatan ini untuk mengajak masyarakat peduli masalah sampah agar menjadi program tahunan. 


Selain itu, kata dia, acara yang diinisiator oleh PWI Provinsi Lampung ini, sebagai bagian dari rangkaian Hari Pers Nasional (HPN), yang dilakukan untuk Indonesia.

"Menariknya, aksi Clean Up ini baru di Provinsi Lampung. Sungguh luar biasa, buah karya PWI Lampung sehingga bisa mendidik masyarakat peduli sampah," ungkap Atal, didampingi Ketua PWI Cabang Lampung Wirahadikusuma dan Sekretaris PWI Cabang Lampung Andi Panjaitan.

Baca Juga :

http://bintangpost.com/read/8288/bantu-sesama-ptpn-vii-gelar-donor-darah

http://bintangpost.com/read/8058/wira-hadikusuma-lantik-pengurus-lakh-pwi-lampung

Menurut dia, masalah sampah ini bukan tanggungjawab pemerintah saja, akan tetapi harus dibantu oleh seluruh lapisan masyarakat.

"Untuk itu saya berharap, Lampung menjadi Provinsi Pelopor Peduli Sampah. Dan saya sangat mengapresiasi kegiatan ini. Serta mengucapkan terimakasih juga kepada coca cola bersama tim yang lain, karena telah mempelopori kegiatan ini," ucapnya.

Hal senada juga disampaikan Ketua PWI Lampung Wirahadikusuma yang menuturkan bahwa, persoalan sampah yang ada di darat maupun di laut bukan saja kewenangan pemerintah, tetapi juga menjadi tanggungjawab bersama.

Oleh karena itu, kata Wira, melalui aksi Sumatera Clean Up ini, PWI mengajak masyarakat untuk peduli terhadap lingkungan, terutama peduli terhadap permasalahan sampah.


"Meski sudah diatur dalam peraturan presiden, kebersihan lingkungan tentunya menjadi tanggungjawab bersama. Maka dari itu kami (PWI, red) mengajak semua elemen masyarakat harus peduli dan bergerak bersama-sama," tuturnya.

Saya juga ingin mengucapkan terimakasih kepada semua pihak, khususnya kepada tim yang berasal dari Provinsi Lampung, seperti Bali, Jakarta, Bekasi dan lainnya, yang sudah ikut andil bersama dalam kegiatan Aksi Sumatera Clean Up ini, pungkasnya.

Diketahui, dalam aksi Sumatera Clean Up PWI Lampung ini, diisi juga dengan diskusi bareng PWI dengan Pemprov Lampung, Forum CSR Lampung, Coca-Coca, dan Dinas Lingkungan Hidup. Dan juga Live Zoom interaktif bersama Ketua Umum PWI Pusat Atal S. Depari didampingi Ketua PWI Lampung Wirahadikusuma, bersama Ketua PWI Kabupaten/Kota.

Dalam kegiatan tersebut, turut diberikan bantuan laptop kepada para aktivis dan komunitas Peduli Sampah, serta berbagi paket sembako kepada warga setempat yang dilakukan oleh Ketua IKWI Pusat bersama Ketua dan anggota IKWI Provinsi Lampung. (doy)









     

Bintangpost.com

Reporter bintangsaburai.com region Bandar Lampung.

Administrator

bintangsaburai.com

Leave a Comment