Warga Candra Jaya Tubaba Geger Buaya Muncul Di Sungai Dan Masuk Tiyuh

Warga Candra Jaya Tubaba Geger Buaya Muncul Di Sungai Dan Masuk Tiyuh Seekor buaya yang muncul dan sempat difoto oleh warga sekitar (ist).

BINTANGSABURAI : Warga Tiyuh Candra Jaya kecamatan Panaragan kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba) geger dengan munculnya beberapa buaya di sungai Kalimiring Tiyuh setempat. 

Buaya yang sering muncul dan terlihat disungai Kalimiring itu berukuran cukup besar, dan bahkan buaya-buaya tersebut sering naik ke pemukiman warga, sehingga membuat warga setempat khawatir terhadap keselamatan mereka.

Kepala Tiyuh Candra Jaya Kusno mengungkapkan, buaya-buaya tersebut sudah ada dan terlihat di sungai Kalimiring ini sejak enam bulan yang lalu. Bahkan pihaknya sudah melakukan himbauan kepada warga setempat, untuk berhati-hati dan tidak mendekati sungai.

"Ditambah dengan meluapnya sungai ini, yang membuat buaya-buaya tersebut naik ke pemukiman warga. Tentunya ini membuat kami khawatir, terutama atas keselamatan warga," ujarnya, saat dihubungi bintangpost.com, Sabtu (10/3/2018).

Dia juga mengatakan, warga juga pernah menangkap seekor buaya berukuran kecil, yang naik ke pemukiman warga. Namun warga melepaskannya kembali, karena buaya tersebut terus mengeluarkan suara, yang ditakutkan induknya marah dan mengganggu warga.

"Kami berharap kepada instansi dan pihak-pihak terkait, khususnya pemerintah kabupaten, agar dapat mencari solusi dan mengatasi permasalahan ini. Agar buaya-buaya tersebut bisa diambil dan dipindahkan di penakaran. Dan juga agar warga Tiyuh ini tidak khawatir dan resah," harapnya. (Heri)

Bintangpost.com

Reporter bintangsaburai.com region Tulang Bawang Barat.

Administrator

bintangsaburai.com

Leave a Comment