Pekon Tritunggal Mulya Gelar Doa Bersama Antar Umat Beragama

Pekon Tritunggal Mulya Gelar Doa Bersama Antar Umat Beragama .

Pringsewu (BP) : Pemerintah Pekon Tritunggal Mulyo kecamatan Adiluwih Kabupaten Pringsewu gelar peringatan selamatan Desa yang di ikuti seluruh elemen agama Selasa 23 juli 2024.

Hal itu dilakukan sudah menjadi agenda tahunan di Pekon Tritunggal Mulyo yang di ikuti seluruh elemen agama serta para tokoh sesepuh yang ada di wilayah setempat.

Kepala Pekon Tritunggal Mulyo Titin Agustin menyampaikan pentingnya kebersamaan yang tercipta dilingkungan masyarakat Tritunggal Mulyo sudah sejak pemerintahan Pekon sebelumnya untuk melakukan doa bersama lintas agama,"terangnya.


Dikatakan bahwa selain untuk menciptakan kerukunan antar umat beragama juga memohon kepada sang pencipta alam semesta demi keselamatan,ketenangan,kenyamanan dalam berhubungan antar warga benar benar tercipta untuk saling menghormati dan menghargai pemeluk agama lain," jelas Titin.

Baca juga :

http://bintangpost.com/read/8818/pembukaan-tmmd-kodim-0424tgm-di-kabupaten-pringsewu-ke-121-tahun-2024

Selain berkumpul untuk doa bersama dari sesepuh agama masing masing yang di sampaikan secara bergilir  masyarakat juga membawa tumpeng untuk makan bersama dan sebagian di bawa pulang ke rumah masing masing,'imbuh Titin.

"Selain para sesepuh desa dan tokoh agama ,Islam ,Katholik,Protestan,Hindu dan Budha turut hadir kepala UPT Pendidikan Kecamatan Adiluwih,"Berharap acara agenda doa bersama kerukunan umat beragama seperti yang di terapkan di Pekon Tritunggal Mulyo tidak akan pernah punah sekalipun pergantian perangkat Pekon dari periode sebelumya sekarang dan periode berikutnya,"pungkasnya.(Gus)






Bintangpost.com

Reporter bintangsaburai.com region Pringsewu.

Administrator

bintangsaburai.com

Leave a Comment