Polres Pringsewu Lakukan Pengecekan dan Pemeriksaan Keamanan Gereja

Polres Pringsewu Lakukan Pengecekan dan Pemeriksaan Keamanan Gereja Foto. Gus bintangpost.com.

Pringsewu (BP) : Jelang ibadah misa Natal, Polres Pringsewu melakukan pemeriksaan dan pengecekan sejumlah gereja di kabupaten setempat, Sabtu (24/12/22).

Kegiatan tersebut, dalam rangka memberikan hak dan untuk memastikan pelaksanaan ibadah umat Nasrani dapat berjalan lancar dan aman.

AKBP. Rio Cahyowidi mengatakan, pengecekan kesiapan gereja dalam menggelar ibadah Misa Natal ini dilakukan di gereja Santo Yusup Pringsewu dan sejumlah Gereja lainnya di wilayah Kabupaten Pringsewu.

Baca Juga :

http://bintangpost.com/read/7797/forkopimda-pringsewu-sidak-bahan-pokok-di-sejumlah-pasar-jelang-nataru

http://bintangpost.com/read/7786/pemkab-pringsewu-gelar-rakor-pengamanan-nataru-2022

Kapolres mengungkapkan, pihaknya telah menyiapkan 500 personel untuk mengamankan rangkaian ibadah misa menyambut Natal 2022, yang terbagi di 29 gereja yang tersebar di Bumi Jejama Secancanan ini.

Tak hanya Polri, lanjut Rio, pengamanan juga diperkuat dengan tambahan personil dari TNI, Satpol-PP, Dishub dan organisasi keagamaan dan kemasyarakatan seperti Banser. Dan pola pengamanan tidak hanya terbatas diarea dalam gereja, namun di jalan raya hingga area parkir," jelas AKBP. Rio Cahyowidi.


Menurut Kapolres, sebelum pelaksanaan ibadah, Aparat akan terlebih dahulu melakukan sterilisasi area gereja. Agar masyarakat khususnya umat Kristiani yang menjalankan Ibadah Misa Natal, dapat merasa aman, nyaman dan khusyuk dalam beribadah.

"Kegiatan ini sengaja digelar sebagai antisipasi adanya gangguan keamanan dari kelompok-kelompok tertentu yang ingin mengacaukan perayaan Natal. Dan juga, masyarakat lainnya juga dapat beraktifitas dengan aman dan lancar," pungkasnya. (Gus)







   

Bintangpost.com

Reporter bintangsaburai.com region Pringsewu.

Administrator

bintangsaburai.com

Leave a Comment