Bandarlampung (BP) : Ratusan Dosen dan mahasiswa dari Universitas dan Perguruan Tinggi yang ada di Provinsi Lampung, melakukan aksi damai menyampaikan 4 tuntutan.
Aksi tersebut, berlangsung di Lapangan Korpri, Kantor Gubernur Lampung, Selasa (27/9/2022).
Baca Juga :
http://bintangpost.com/read/7390/fkppib-gelar-aksi-bagi-bagi-teh-gratis-di-cfd-bandarlampung
Diketahui, dalam aksi Dosen dan mahasiswa tersebut diantaranya, Membubarkan LAM PT yang orientasinya bisnis, Membubarkan Uji Kompetensi yang dilakukan oleh Komite.
Kemudian, Tunda pembahasan RUU Sisdiknas, karena APTISI tidak pernah dilibatkan, dan Pembahasan RUU Sidiknas 2022 harus melibatkan masyarakat. Serta Pelayanan pengabungan PTS dan Perijinan Pembuatan Prodi yang sangat lambat pelayanannya.
Dari pantauan media ini dilokasi aksi, terlihat para mahasiswa menyerukan suara dalam menyampaikan aspirasi dan tuntutannya. Dan dijaga ketat oleh personil Tim Gabungan dari TNI-POLRI dan Sat Pol PP.
Sampai berita ini diturunkan, perwakilan dari Dosen dan mahasiswa sedang bertemu dan berdialog terkait tuntutan tersebut, dengan unsur pimpinan DPRD dan Pemprov Lampung. (red)