Serap Aspirasi Warga, Anggota Komisi IV DPRD Tanggamus Reses Di Bukit Neba.

Serap Aspirasi Warga, Anggota Komisi IV DPRD Tanggamus Reses Di Bukit Neba. Foto: Hrd/bintangpost.com.

TANGGAMUS-BINTANGPOST : Anggota DPRD Tanggamus dari Komisi IV Dapil III, Nursalim Ahyono SE,I mengadakan reses di Bukit Neba Register 28 Kalitebu Kecamatan Pugung bersama Komunitas Tril Skuat drudus Gisting Atas, Senin (21/12/2020)

Dalam suasana yang sejuk dan nyaman
dialog antara Nursalim Ahyoni SE,I, yang biasa disapa Mas Nur, dengan anggota komunitas tril Skuat drudus, berlangsung dengan akrab dan memberi inspirasi.

Mas Nur juga mengajak komunitas Tril untuk mematuhi protokol kesehatan karena begitu pentingnya kesehatan.

Disela-sela kegiatan tersebut saat di wawancarai media Bintangpost.com Mas Nur mengatakan, kegiatan reses di Bukit Neba untuk menyerap aspirasi KomunitasTril agar semakin peduli lingkungan dan semakin mencintai lingkungan sekitar.

"Selain kawan kawan tril disini juga ada kelompok sadar wisata (pokdarwis) yang mengelola tempat ini dan pada kesempatan ini mengikuti kegiatan, sehingga kami membahas tentang bagaimana mengelola aset wisata yang baik dan mereka antusias sekali untuk mengelola lokasi yang berada di daerah mereka, mengingat aset yang mereka punya sangat indah di karenakan tempat perbukitan, serta keramahan warga sekitar yang membuat pengunjung merasa nyaman," ujarnya.

Diharapan dengan aset wisata yang bagus akan membuat pengunjung merasa nyaman sehingga jumlah pengunjung semakin ramai dan bisa menambah penghasilan warga sekitar.

Pengurus Tril Skuat drudus, Budi mengemukakan dengan pertemuan reses tersebut banyak pengetahuan yang di dapat, diantaranya tentang betapa pentingnya menjaga kekompakan, kekeluargaan dan menjaga alam sekitar seperti aset wisata yang harus kita jaga agar menjadi primadona bagi masyarakat.(Hrd)

Bintangpost.com

Reporter bintangsaburai.com region Tanggamus.

Administrator

bintangsaburai.com

Leave a Comment