Pesawaran Gelar Apel Pasukan Penegakan Disiplin Pencegahan Covid-19

Pesawaran Gelar Apel Pasukan Penegakan Disiplin Pencegahan Covid-19 Foto. Red.

BINTANGPOST : Pemerintah Kabupaten Pesawaran menggelar Apel Pasukan Penegakan Disiplin Pencegahan Penularan Covid-19 diwilayah kabupaten setempat.

Kegiatan yang dihadiri langsung Bupati Pesawaran Dendi Romadhona tersebut, dilaksanakan di lapangan kantor Bupati Pesawaran, Rabu (3/6/2020). 

Turut hadir mendampingi Bupati Pesawaran, Dandim 0421/Lamsel Letkol. Kav Robinson Oktovianus Bessie, Kapolres Pesawaran AKBP Vero Aria Radmantyo, beserta jajaran Forkopimda Pesawaran, jajaran Kodim, Yonif Marinir, Polres, dan jajaran kepala OPD Pesawaran.


Dalam sambutannya Bupati Pesawaran mengatakan, kegiatan apel gelar pasukan ini dalam rangka sosialisasi penegakan disiplin pencegahan penularan Covid-19 kepada masyarakat, untuk menekan penyabaran virus.

Bupati juga mengatakan, apel ini merupakan moment penting yang harus dilaksanakan penegakan disiplin dan mematuhi protokol kesehatan kepada masyarakat, untuk menuju tatanan kehidupan baru atau New Normal di wilayah Kabupaten Pesawaran ditengah pandemi Covid-19.

"Sebagai pelaksana gugus tugas di daerah, harus melaksanakan secara optimal semua kebijakan terkait percepatan penanganan Covid-19. Sebab, virus corona merupakan bencana nasional non alam yang perlu ditangani secara bersama-sama yang melibatkan berbagai lintas sektoral," ujarnya.

Dalam pelaksanaannya, kata Bupati, harus mampu mengarahkan masyarakat untuk mematuhi strategi yang sudah ditentukan. Karena kita ketahui bersama, tingkat kesadaran dan pemahaman masyarakat tentang situasi ini tidaklah sama. Perlu adanya upaya yang lebih represif tetapi humanis agar kebijakan tersebut bisa dipahami oleh masyarakat.


Untuk itu pada kesempatan ini, lanjut Bupati, saya meminta kepada semua pihak terkait agar terus meningkatkan kemampuan dalam upaya penanganan, baik secara personal maupun organisasi. Serta mengintensifkan komunikasi dan koordinasi, sehingga penyelenggaraan penanganan Covid-19 di Kabupaten Pesawaran dapat berjalan secara terencana, terpadu, terkoordinasi dan menyeluruh.

"Saya juga menghimbau kepada masyarakat serta seluruh penanggungjawab tempat keramaian, baik seperti pasar, mini market, lembaga keuangan/Bank, dapat menyediakan tempat mencuci tangan yang mudah dijangkau. Agar penularan covid-19 bisa kita cegah sedini mungkin," pintanya.

Saya juga mengingatkan, tambah Bupati, meski telah dilakukan proses perubahan sikap, nilai dan prilaku masyarakat menuju New Normal, namun perlu saya ingatkan bahwa kegiatan melawan covid-19 belumlah berakhir sampai disini. Saya yakin dan percaya kita semua dapat melaksanakan kebijakan ini secara optimal dan baik, dengan mengutamakan keselamatan masyarakat tanpa mengabaikan keselamatan diri, pungkasnya. (red)

Bintangpost.com

Reporter bintangsaburai.com region Pesawaran.

Administrator

bintangsaburai.com

Leave a Comment