Serap Aspirasi Masyarakat, Anggota DPD RI Reses Di Patoman.

Serap Aspirasi Masyarakat, Anggota DPD RI Reses Di Patoman. foto : cikhan/bintangpost.com.

BINTANGPOST : Anggota DPD RI utusan daerah Lampung KH.Ir.Abdul Hakim, MM mengadakan kegiatan reses bersama Masyarakat Pekon Patoman Kecamatan Pagelaran Pringsewu, Selasa malam (17/12).
Dalam sambutannya Anggota DPD RI KH.Ir.Abdul Hakim, MM.  mengatakan kegiatan tersebut adalah kegiatan reses dalam rangka menyerap aspirasi masyarakat. "Bersama masyarakat dan aparatur pemerintah Pekon Patoman ini kami berdialog tentang berbagai hal, diantaranya terkait pelaksanaan pembangunan dan laporan  sistem keuangan  sesuai aturan yang benar dalam menggunakan Anggaran yang bersumber dari Dana Desa," ujarnya. Abdul Hakim menyambut baik kinerja pemerintah pekon Patoman  dimana telah terpasang papan pengumuman mempublikasikan Anggaran yang di peroleh Pekon Patoman di tahun 2019 ini yang Bersumber dari Alokasi Dana Pekon dan dari Dana Desa. "Ini adalah bentuk transparan Pemerintah Pekon Patoman kepada Publik khususnya Masyarakat Pekon Patoman. Kita juga akan mendatangi beberapa Kabupaten Kota di Provinsi Lampung ini."terangnya. 

Sementara itu Kepala Pekon Patoman Sudiyono mengucapkan selamat atas terpilih dan dilantiknya KH.Ir.Abdul Hakim sebagai anggota DPD RI. "Selamat datang di Pekon Patoman Kecamatan Pagelaran Kabupaten Pringsewu Provinsi Lampung ini, semoga acara Reses yang di laksanakan di Pekon kami bisa menyerap aspirasi masyarakat Pekon Patoman ini untuk pembangunan infrastruktur dan laporan sistem asmibistrasi keuangan  yang baik.Semoga kegiatan ini bisa bermanfaat untuk pembangunan di Pekon Patoman ini," harapnya.
Dalam keaempatan tersebut salah satu masyarakat Pekon Patoman A.Candra (37) mengharapkan kepada Anggota DPD RI KH.Ir.Abdul Hakim agar dapat mengupayakan pengadaan sumur bor untuk memenuhi kebutuhan air bagi petani.  "Sebagian besar masyarakat Pagelaran khususnya Pekon Patoman adalah petani. kami memiliki sawah ada juga sebagian  buruh tani di sawah,  tapi kendala bagi kami selalu kekurangan air, apalagi pada saat musim kemarau.Padahal saluran irigasi sudah bagus, tapi airnya tidak ada." ungkap Candra.(cikhan)






Bintangpost.com

Reporter bintangsaburai.com region Pringsewu.

Administrator

bintangsaburai.com

Leave a Comment