IPC Pelabuhan Panjang Gelar Safari Ramadhan

IPC Pelabuhan Panjang Gelar Safari Ramadhan foto :Dwi/bintangpost.com.

BINTANGPOST : IPC Pelabuhan Panjang menggelar kegiatan safari ramadhan dengan mengundang kurang lebih seribu orang dari berbagai stakeholder terkait yang merupakan mitra dari IPC Panjang. Selain itu IPC Panjang juga melakukan kegiatan sosial dengan memberikan santunan terhadap 100 orang anak dari Yayasan Yatim Piatu dan bantuan terhadap 15 orang anak penyandang disabilitas berupa kaki palsu. Dalam kesempatan itu General Manager IPC Pelabuhan Panjang Drajat Sulistyo menyatakan apresiasinya terhadap berbagai dukungan dari berbagai instansi terkait, termasuk berbagai elemen masyarakat dan ulama yang berada disekitar area pelabuhan panjang, sehingga saat ini IPC Panjang dapat menjadi pelabuhan berkelas dunia.  "Dengan peningkatan status IPC Panjang menjadi pelabuhan Internasional, diharapkan dapat berimbas terhadap perkembangan perekonomian masyarakat Lampung," Ujarnya dalam acara safari Ramadhan yang digelar IPC Panjang, Senin malam (13/5/2019).  Disisi lain Drajat Sulistyo mengungkapkan, selama bulan Ramadhan tahun ini IPC panjang melakukan berbagai kegiatan sosial seperti penyeraham sembako kepada masyarakat yang membutuhkan,  khususnya yang berada pada wilayah sekitar pelabuhan panjang. 

Sementara itu Direktur Utama IPC Elvyn G Masassya yang hadir dalam kesempatan tersebut menyatakan apresiasinya terhadap kerjasama dari berbagai elemen terkait, sehingga IPC Pelabuhan Panjang dapat mengalami perkembangan yang sangat pesat. Elvyn G Masassya juga berharap sumbangsih saran untuk perkembangan IPC Pelabuhan Panjang kedepannya, seperti dengan peningkatan tekhnologi digital yang saat ini secara bertahap terus diterapkan. Dirinya optimis dengan dukungan masyarakat dan pemerintah, maka keberadaan IPC Pelabuhan Panjang dapat dirasakan manfaatnya untuk masyarakat Provinsi Lampung.(Dwi)

Bintangpost.com

Reporter bintangsaburai.com region Bandar Lampung.

Administrator

bintangsaburai.com

Leave a Comment