Hujan Deras, Kaila Tersambar Petir Di Rumahnya

Hujan Deras, Kaila Tersambar Petir Di Rumahnya Foto: Her/bintangpost.com.

Lampung Barat, (BP) : Kaila Binti Edi, remaja perempuan usia 15 tahun warga Margautama I, Pekon Puralaksana, Kecamatan Way Tenong  Lampung Barat (Lambar) tersambar petir di rumahnya saat terjadi hujan deras, Selasa, Pukul 15:00 WIB (25/1/2022).

Menurut keterangan aparatur Pekon Puralaksana Damannuri, saat kejadian Kaila sedang memasak didapur, ditengah hujan lebat tiba-tiba ada petir dan menyambar rumahnya hingga merusak dinding rumahnya dan menyambar mesin penyedot air. 

"Hingga membuat pakaian yang dikenakan hangus terbakar, Kaila mengalami luka terbakar cukup serius, namun masih dalam keadaan sadarkan diri dan langsung dilarikan ke Unit Pelaksana Teknis (UPT) Puskemas Fajarbulan," ujarnya. 

Sementara itu dihubungi via whattshap KA.UPT Puskesmas Pajar Bulan Minarni menyampaikan kondisi Kaila sudah membaik.  "Alhamdulillah keadaan Kaila aman, saat ini sedang di Observasi di puskesmas, tidak perlu di rujuk, nanti kalau sudah membaik baru pulang, untuk luka bakar Kaila 1% (persen) dan hanya kena percikanya saja di bagian perut," jelasnya.(Her) 

Bintangpost.com

Reporter bintangsaburai.com region Lampung Barat.

Administrator

bintangsaburai.com

Leave a Comment