Nelayan Harapkan Bantuan Alat Tangkap Pancing Dan Perahu Fiber.

Nelayan Harapkan Bantuan Alat Tangkap Pancing Dan Perahu Fiber. Foto : M.Yani/bintangpost.com.

BINTANGPOST : Para nelayan di Dusun Way Jelay Kelurahan Baros Kecamatan Kota Agung Kabupaten Tanggamus, mendambakan adanya bantuan alat pancing dan perahu fiber, dari pemerintah daerah melalui instansi terkait maupun dari pemerintah pusat.

Salah seorang nelayan Herman, kepada media ini mengatakan, setiap melaut dirinya bersama nelayan lainnya terpaksa menggunakan perahu dari kayu, yang rentan dimakan rayap dan tak jarang pecah atau retak.

Dikatakan, warga di Dusun Way Jelay sudah puluhan tahun melaut sebagai pencahariannya, namun sampai sekarang belum pernah mendapatkan bantuan alat tangkap, padahal sudah lama mengajukan proposal bantuan.

"Kami mengharapkan adanya bantuan dari dinas maupun pusat, khususnya saya nelayan dengan perahu kayu sangat mengharapkan bantuan perahu fiber, agar dapat menghidupi keluarga saya.

Kendati proposal telah lama di sampaikan akan tetapi hingga saat ini belum ada bantuan yang di terima."ujarnya.

Menurut Herman, dirinya kadangkala tidak pergi melaut karena harus memperbaiki perahu yang di makan rayap atau retak,  agar tidak bocor ketika di gunakan saat melaut.

"Waktu juga relatif singkat, ketika menggunakan perahu kayu,  karena kita khawatir kalau lama otomatis ini mempengaruhi hasil tangkapan, terlebih saat ini hasil tangkapan tidak menentu dan tidak dapat di prediksi."ungkapnya.

Ia menambahkan, disaat dilaut teluk Semaka sedang tidak musim pancingan, nelayan pergi babang (merantau) ke Kiluan. "Di sana kami bertaruh nyawa, apalagi di waktu musim angin, kami bisa terdampar entah kami terdampar di daerah pulau Jawa atau entah itu di mana."kata Herman.

Diketahui, sebagian besar masyarakat Way Jelay menggantungkan hidupnya dengan melaut  dimulai pukul 16.00 wib dan pulang pagi hari. Selain di jual hasil tangkapan mereka juga di konsumsi sehari hari. "Dan ketika cuaca sedang tidak bersahabat kami berdiam diri di rumah sambil memperbaiki perahu dan pancing yang rusak,  karena tidak ada sumber penghidupan lainnya. Saya sangat mengharapkan bantuan yang di berikan oleh dinas maupun pemerintah pusat, khususnya bagi kami nelayan dengan perahu kayu."pungkasnya.(M.Yani). 

Bintangpost.com

Reporter bintangsaburai.com region Tanggamus.

Administrator

bintangsaburai.com

Leave a Comment