Wabup Syafi'i Buka Musrenbang Kecamatan Pugung

Wabup Syafi'i Buka Musrenbang Kecamatan Pugung Foto. Hardi.



BINTANGPOST : wakil Bupati Tanggamus, AM Syafi'i membuka Musyawarah Pembangunan (Musrenbang) tingkat Kecamatan Pugung kabupaten setempat, Selasa (19/2/2019).

Selain Wabup, hadir juga Camat Pugung Hardasyah, anggota DPRD Tanggamus, Kepala Balitbang, dan jajaran Uspika kecamatan Pugung. Serta jajaran pengurus TP.PKK Pekon se-kecamatan Pugung, dan seluruh kepala Pekon, tokoh agama, tokoh masyarakat kecamatan setempat. 

Dalam kesempatan tersebut Wabub Syafi'i menyampaikan bahwa, Musrenbang tersebut dapat membahas program prioritas yang diusulkan oleh setiap kepala Pekon.

Menurutnya, harus mendahulukan pembangunan yang sifatnya mendesak dan pro rakyat, yang mengacu kepada rencana pembangunan jangka pendek, menengah, dan jangka panjang. 

"Kepada seluruh stakholder, Camat Pugung beserta Kepala Pekon, agar terus bekerja demi kesejahteraan masyarakat. Dan saya berharap, musrenbang ini menjadi cikal bakal penunjang pembangunan yang sedang kami programkan, khususnya terkait program kesehatan dan pendidikan," ujarnya.

Sementara itu, menurut Camat Pugung Hardasyah mengungkapkan bahwa, program pembangunan yang di usulkan dalam musrenbang tersebut merupakan usulan program skala prioritas  dari setiap pekon.

"Segala program pembangunan yang akan dilaksanakan di Kecamatan tersebut, telah disesuaikan dengan RKPD ataupun program pembangunan dari Pemerintah Tanggamus," ungkapnya. (Hard)

Bintangpost.com

Reporter bintangsaburai.com region Tanggamus.

Administrator

bintangsaburai.com

Leave a Comment