Eriawan Pimpin Upacara Peringatan Hari Pahlawan di Pesawaran

Eriawan Pimpin Upacara Peringatan Hari Pahlawan di Pesawaran Foto. Red.

BINTANGPOST : Wakil Bupati Pesawaran Eriawan membacakan amanat Menteri Sosial (Mensos) Republik Indonesia (RI) Agus Gumiwang Kartasasmita, dalam upacara peringatan Hari Pahlawan tahun 2018 yang digelar di lapangan Pemkab setempat, Senin (12/11/2018).

Dalam amanat yang dibacakan Wabup Pesawaran Eriawan mengungkapkan bahwa, tujuan dalam memperingatin hari pahlawan adalah untuk memperkuat nilai kepahlawanan. Dan juga sebagai upaya untuk mengenang dan mempertebal rasa cinta kita terhadap tanah air Indonesia.

"Peringatan hari pahlawan ini bukanlah hanya sebuah acara biasa atau prosesi saja, tapi penuh dengan makna dan dapat memunculkan semangat yang baru dalam mengutamakan nilai-nilai kepahlawanan Indonesia dalam kehidupan sehari-hari," ujarnya.

Eriawan juga mengatakan, peringatan ini sangat lah penting. Karena arti nilai kepahlawanan  bukanlah yang bersifat statis, tetapi dinamis dan bisa menguatkan dan dapat melemah kan. Oleh karena itu, untuk seluruh rangkaian dalam kegiatan peringatan Hari Pahlawan ini, kita harus benar-benar menjadi energi dan semangat baru. Dan juga, dapat mewarisi nilai pejuangan dalam membangun bangsa Indonesia agar lebih maju.

"Dalam peringatan Hari Pahlawan Indonesia kali ini, mari kita jadikan semangat pahlawan dalam diri setiap warga Indonesia yang tertanam nilai-nilai kepahlawanan. Karena siapapun dapat menjadi pahlawan, dan setiap warga negara Indonesia dapat berinisiatif yang bermanfaat untuk bangsa dan negara indonesia," tuturnya.

Dalam kesempatan tersebut, Wabup Eriawan mengajak seluruh masyarakat Pesawaran menjadikan momen ini sebagai bangsa yang bisa berintrospeksi diri. Seberapa jauh setiap komponen bangsa dapat mewarisi nilai-nilai kepahlawanan dalam melanjutkan perjuangan kemerdekaan, demi mencapai Negara Kesatuan Republik Indonesia yang sejahtera, adil dan makmur, pungkasnya. (Red)

Bintangpost.com

Reporter bintangsaburai.com region Pesawaran.

Administrator

bintangsaburai.com

Leave a Comment