Tiga Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Pringsewu Dilantik

Tiga Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Pringsewu Dilantik Foto. Ari bintangpost.com.

Pringsewu (BP) : Pj. Bupati Pringsewu Adi Erlansyah melantik 3 pejabat Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Pemkab setempat, di Aula Utama Pemkab Pringsewu, Jumat (2/2/2024) kemarin.

Mereka yang dilantik yaitu, Ahmad Syaifudin, ST., MT. sebagai Kadis PUPR, sebelumnya menjabat Sekdis PUPR, kemudian A.Handri Yusuf, ST., MT. sebagai Kadis PM-PTSP, sebelumnya Kabag Pengadaan Barang dan Jasa Setda Pringsewu. Serta Moudy Ary Nazola, S.STP., M.H. sebagai Kadis Kominfo, sebelumnya Camat Pringsewu. 

Dalam sambutannya, Adi Erlansyah mengingatkan seluruh ASN di lingkungan Pemkab Pringsewu untuk menjaga netralitas. Sebab, kata dia, netralitas ASN saat ini menjadi isu penting dan merupakan persoalan akut dalam setiap kontestasi politik, terutama menjelang Pemilu dan Pilkada.

Baca Juga :

http://bintangpost.com/read/8553/konsultasi-publik-penyusunan-rkpd-2025-pemkab-pringsewu

http://bintangpost.com/read/8551/pj-bupati-pringsewu-resmikan-alun-alun-pandansari

"ASN wajib melaksanakan asas netralitas yang diamanatkan dalam UU No.20 Tahun 2023 Tentang ASN, dimana dijelaskan bahwa yang dimaksud dengan netralitas adalah setiap ASN tidak boleh berpihak pada segala bentuk pengaruh manapun dan tidak memihak kepada kepentingan lain di luar kepentingan bangsa dan negara," ujar Pj. Bupati Pringsewu.

Dengan dilantiknya 3 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, kata Adi, merupakan hasil dari proses Seleksi Terbuka JPTP 2023. Dimana dalam setiap tahapan dilakukan secara terukur dan sistematis, sesuai dengan mekanisme ketentuan perundang-undangan yang berlaku.

"Pelaksanaan seleksi terbuka ini merupakan bagian dari upaya perencanaan, penataan hingga pengelolaan SDM di lingkungan Pemkab Pringsewu. Hasil asesmen tersebut telah diajukan dan mendapatkan rekomendasi dari Komisi ASN, pertimbangan teknis dari BKN dan persetujuan tertulis dari Menteri Dalam Negeri," kata dia. 

Turut hadir dalam acara tersebut, Sekretaris Daerah Kabupaten Pringsewu Drs.Heri Iswahyudi, M.Ag. beserta jajaran pemerintah daerah dan forkopimda Kabupaten Pringsewu. (ari)







       

Bintangpost.com

Reporter bintangsaburai.com region Pringsewu.

Administrator

bintangsaburai.com

Leave a Comment