Bupati Parosil Buka Lomba Qasidah Tingkat Kabupaten Lampung Barat

Bupati Parosil Buka Lomba Qasidah Tingkat Kabupaten Lampung Barat Foto. Herwanto bintangpost.com.

Lampungbarat (BP) : Bupati Lampung Barat (Lambar) Parosil Mabsus mengajak seluruh peserta qasidah untuk mengucap syukur. Karena selain dapat dilaksanakan kembali, lomba ini juga merupakan satu bentuk ekspresi dalam mensyiarkan dakwah agama.

Hal itu dikatakan Bupati Parosil, saat membuka lomba qasidah tingkat kabupaten, yang diselenggarakan oleh Kementerian Agama (Kemenag) Lampung Barat melalui Lembaga Seni Qasidah Indonesia (LASQI), di GOR Kawasan Sekuting Terpadu, Pekon Watas, Kecamatan Balikbukit kabupaten setempat, Rabu (7/9/2022).

Baca Juga :

http://bintangpost.com/read/7367/bupati-parosil-buka-workshop-peningkatan-produksi-kopi-lampung-barat

http://bintangpost.com/read/7357/ramah-tamah-bupati-lambar-bersama-sesepuh-dan-pimpinan-ps-indonesia

Bupati Parosil pada kesempatan itu juga menyatakan, bahwa lomba qasidah yang digelar tersebut begitu menarik perhatiannya. Sebab, sejak merebaknya wabah pandemi covid-19 selama dua tahun terakhir, terpaksa dihentikan. Dan baru dapat dilaksanakan kembali di tahun 2022 ini.

"Setelah usai pandemi, baru tahun 2022 ini kita bisa melaksanakan lagi lomba ini. Untuk itu saya berharap, kegiatan yang baru kita mulai kembali ini, kita niatkan dengan rasa syukur yang luar biasa. Karena jni adalah salah satu cara kita berekspresi dalam mensyiarkan dakwah Islam," ucapnya.


Dan menjelang akhir masa jabatan bersama Wakil Bupati Mad Hasnurin, Parosil juga mengungkapkan bahwa, dalam rangka peresmian Gedung Budaya Pancasila di komplek perkantoran Pemda Lambar pada akhir November mendatang, dirinya juga akan menggelar beberapa lomba untuk melestarikan kebudayaan di Lampung Barat. Seperti lomba Nyambai, Orkes Gambus, lomba Qasidah dan lomba-lomba kebudayaan lainnya.

"Untuk itu, saya juga berharap, masyarakat bisa ikut serta untuk meramaikan kegiatan tersebut," pungkasnya.

Diketahui, lomba qasidah yang merupakan agenda rutin tahunan yang diselenggarakan Kemenag Lampung Barat ini, diikuti oleh 27 grup dari 15 kecamatan yang ada di kabupaten setempat. Dengan dibagi menjadi dua kelompok, yaitu kelompok remaja dan kelompok dewasa, dengan masing-masing grup terdiri dari 11-13 orang personel.

Kegiatan tersebut juga diadakan dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-31 Kabupaten Lampung Barat, pada tanggal 24 September 2022 mendatang. (her)




     

Bintangpost.com

Reporter bintangsaburai.com region Lampung Barat.

Administrator

bintangsaburai.com

Leave a Comment