Tidak Terawat, Wisata Telaga Gupit Gadingrejo Sepi Pengunjung.

Tidak Terawat, Wisata Telaga Gupit Gadingrejo Sepi Pengunjung. Foto : Ardi/bintangpost.com.

Pringsewu, (BP) : Kurangnya perhatian dan tidak terawat dengan baik, menyebabkan kawasan destinasi wisata Telaga Gupit yang terletak di Pekon Mataram Kecamatan Gadingrejo Kabupaten Pringsewu, sepi pengunjung. 

Petugas OP (Operasi dan Pemeliharaan) dari tingkat satu Bendungan Way Pujo Rahayu Sungkono yang berada dilokasi tersebut kepada media bintangpost.com membenarkan sepinya obyek wisata tersebut. 

Sungkono mengungkapkan  destinasi wisata Telaga Gupit sepi seperti kuburan sejak tahun 2019. Dirinya juga menyayangkan dengan bangunannya yang sudah dibuat oleh Pemerintah Daerah setempat namun tidak bermanfaat dan tidak terawat.

"Wisata ini sepi sejak tahun 2019, ya mas liat sendirikan, saya kasihan sama Pemda yang sudah mengeluarkan uang banyak untuk membangun tapi tidak bermanfaat, untung saja saya masih rajin untuk menyapu dan bersih bersih di area ini," ujarnya (28/6/22).

Baca juga : 

Saat disinggung terkait dengan Pokdarwis yang ada, Sungkono menjelaskan bahwa Pokdarwisnya seperti tidak perduli dan membiarkan dengan keadaan dan situasi seperti sekarang ini.

"Saya juga anggota Pokdarwis mas, namun saya ikut aja apa kata ketua, lah ini malah pintu gerbang untuk masuk malah digembok semua," tutupnya.(ardi)


     

Bintangpost.com

Reporter bintangsaburai.com region Pringsewu.

Administrator

bintangsaburai.com

Leave a Comment