Antisipasi Kerawanan Pangan, Pemkab Pringsewu Bangun Lumbung Pangan Masyarakat.

Antisipasi Kerawanan Pangan, Pemkab Pringsewu Bangun Lumbung Pangan Masyarakat. Foto : Ardi/bintangpost.com.

Pringsewu, (BP) : Penjabat Bupati Pringsewu Adi Erlansyah SE.MM mengawali peletakan batu pertama pembangunan Lumbung pangan masyarakat di Pekon Sukaratu Kecamatan Pagelaran, Kamis 23/6-2022.

Kepala Dinas Ketahan Pangan Kabupaten Pringsewu M. Khotim mengatakan lumbung pangan masyarakat, secara fisik untuk penyimpanan pangan yang dilakukan oleh Gapoktan untuk penyerapan gabah petani guna mengantisipasi kerawanan pangan dalam musim kemarau atau dalam keadaan darurat. 

"Untuk Kabupaten Pringsewu ada 5 Gapoktan yang tahun ini mendapat bantuan  pembangunan lumbung pangan Masyarakat (LPM), antara lain Pekon Sukaratu,Pekon Sido makmur ,Pekon Sukorejo, Pekon Pajaresuk,dan Pekon Ambarawa Barat," ungkapa Khotim.

Baca juga : 

PJ Bupati Pringsewu Adi  Erlansyah SE.MM,atas nama Pemerintah Kabupaten Pringsewu menghimbau untuk saling bahu membahu mewujudkan percepatan pangan masyarakat demi menumbuhkan ketahanan pangan Kabupaten Pringsewu khususnya. "Pangan adalah kebutuhan pokok untuk itu kesediaan pangan harus terpenuhi dari beberapa sumber, maka cadangan pangan sangat penting untuk mengatasi kerawanan pangan," jelasnya.

Dikatakan, dalam rangka pembangunan lumbung pangan, pemerintah berupaya dapat mendatangkan sebanyak banyaknya anggota kelompok tani masyarakat sebagai pengelola yang mampu mengembangkan pangan secara positip.(Ardi)

    

Bintangpost.com

Reporter bintangsaburai.com region Pringsewu.

Administrator

bintangsaburai.com

Leave a Comment