BINTANGPOST : Pemerintah Desa Sukadadi Kecamatan Gedongtataan Kabupaten Pesawaran, mendestribusikan bantuan hand sanitizer, sabun pencuci tangan, dan masker kepada masyatakat.
Bantuan dari Pemkab Pesawaran itu dibagikan langsung kepada masyarakat melalui perangkat desa, seperti Kadus dan Ketua RT masing-masing.
Kepala Desa Sukadadi Rudi Maryoto meminta semua aparatur desanya untuk bersenergi memerangi virus corona, dan menjalankan peraturan pemerintah.

Menurut Rudi Maryoto, pihaknya akan mendirikan posko di tiap pintu masuk desa, yang bertujuan untuk mempermudah mendata warganya yang dari bepergian ataupun perantau yang pulang kampung. "Semua harus di antisipasi. Dan di posko posko akan kita siapkan alat alat penyemprotan dan obat obatnya," pungkasnya.(Uj)