BINTANGPOST : Tahun Baru Islam adalah salah satu hari penting bagi umat Islam karena menandai peristiwa penting yang terjadi dalam sejarah Islam, yaitu peristiwa hijrahnya Rasulullah Saw dari Mekkah ke Madinah. Peristiwa bersejarah itu terjadi pada 1 Muharram, sehingga peringatan Tahun Baru Islam sering juga disebut sebagai peringatan Tahun Baru Islam 1 Muharram.
Dalam rangka syiar dakwah tentang pentingnya Tahun Baru Islam 1 Muharram 1441 H ditengah-tengah masyarakat, Kelompok Kerja Penyuluh (POKJALUH) Kota Bandarlampung mengadakan kegiatan Gema Muharram 1441 H. dengan. tema “Tahun Baru Islam sebagai Momentum Perbaikan Diri, Wahana Silaturrahmi dalam Moderasi Beragama”. Kegiatan Gema Muharram 1441 H Pokjaluh Kota Bandarlampung dilaksanakan pada tanggal 9 September 2019 M bertepatan tanggal 9 Muharram 1441 H, di Aula Kantor Kementerian Agama Kota Bandarlampung.
Ketua POKJALUH Kota Bandarlampung, Rozi, S.Ag, mengatakan bahwa merayakan atau memperingati Tahun Baru Islam 1 Muharram hakikatnya adalah mengenang kembali peristiwa hijrah, sekaligus mendalami makna hijrah. “Hijrah, bukan sekedar pindah tempat atau pindah rumah, lebih dari itu hijrah harus dimaknai sebagai perubahan menuju kebaikan”, paparnya.
Kegiatan Gema Muharram 1441 H POKJALUH Kota Bandarlampung diisi dengan Lomba Asma’ul Husna bagi Majelis Taklim Ibu-Ibu utusan Kecamatan se Kota Bandarlampung, serta Bakti Sosial berupa Santunan Anak Yatim dari PA Tiara Putri Sukarame dan PA Darul Alya Tanjung Karang Barat. Paket Santunan Anak Yatim ini diberikan oleh BAZNAS Kota Bandarlampung, LAZISMU Wilayah Lampung, ACT Lampung, serta Omahe Nughe (Pizzamut).
Sementara itu, peserta Lomba Asma’ul Husna yang mengikuti perlombaan sebanyak 20 grup, terdiri dari 5-10 anggota untuk masing-masing grup. Lomba Asma’ul Husna memperebutkan hadiah berupa Piala dan Uang Pembinaan masing-masing Rp. 1.000.000,- (Juata I), Rp. 750.000,- (Juara II), terakhir Rp. 500.000,- (Juara III). Apresiasi hadiah berupa Piala dan Uang Pembinaan bagi para juara dipersembahkan oleh Forum Kepala KUA Kota Bandarlampung, Pokjaluh Provinsi Lampung, Bank Mandiri Syari’ah Cabang Bandarlampung, SAUDAGAR Oleh-Oleh Khas Lampung, Zbeef Lampung dan SMA Al Azhar 3 Bandarlampung.
Kegiatan ini dibuka oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Bandarlampung, H. Mahmuddin Aris Rayusman, S. Ag., M. Pd.(Ato)