UBL Wisuda 786 Sarjana

UBL Wisuda 786 Sarjana Foto : dwp/bintangpost.com.

BINTANGPOST : Universitas Bandar Lampung (UBL) mewisuda 786 mahasiswa Program Sarjana (S1) dan Pascasarjana (S2) Periode Genap 2018/2019 di Convention Hall, Pascasarjana Universitas Bandar Lampung, Kamis (27/6/2019).
Rektor Universitas Bandar Lampung  Yusuf S. Barusman mengatakan para lulusan  harus siap untuk menghadapi dinamika kehidupan didepan. Pihak kampus terus mensuport para alumni untuk terus bersaing dengan alumni kampus lain. "Saya berpesan pada wisudawan dan wisudawati untuk terus menjaga nama baik almamater. Pendidikan yang diperoleh harus digunakan untuk kebermanfaatan masyarakat," kata dia.
Rektor menambahkan, dari total mahasiswa yang diwisuda, ada 6 orang mahasiswa Program Sarjana (S1) lulus dengan predikat terbaik. Sedangkan untuk Program Megister (S2) ada 10 orang meraih predikat wisudawan terbaik. "Lulusan UBL memiliki kualitas dan mutu yang sama dengan kampus lainnya di Indonesia. Di UBL ada 16 program studi yang sudah memiliki akreditasi. UBL menjadi satu-satunya Perguruan Tinggi Swasta yang memiliki 5 akreditasi A yakni Teknik Sipil, Ilmu Administrasi Negara, Manajemen dan Ilmu Hukum,” ujarnya.
Sementara itu, Gubernur Lampung Arinal Djunaidi yang juga hadir dalam acara tersebut mengapresiasi keberhasilan UBL sebagai peringkat terbaik kategori kelembagaan PTS wilayah LLDikti tahun 2019.
Gubernur juga mengharapkan UBL terus berperan aktif dalam Pembangunan Sumber Daya Manusia di Provinsi Lampung. “Saya mengharapkan UBL dapat berperan aktif dalam memberikan kontribusi positif bagi Pembangunan Sumber Daya Manusia di Provinsi Lampung,” tutupnya. (dwp)

Bintangpost.com

Reporter bintangsaburai.com region Bandar Lampung.

Administrator

bintangsaburai.com

Leave a Comment