BINTANGPOST : Kabupaten Tanggamus akhirnya berhasil mendapatkan medali emas pertamanya dari cabang olahraga (Cabor) Wushu. Tak tanggung-tanggung, atlet Wushu Tanggamus meraih sekaligus dua medali emas dari cabor tersebut.
Menurut Ketua Wushu Indonesia (WI) Kabupaten Tanggamus Azuansyah menuturkan, perolehan dua medali emas tersebut diraih oleh Jasmin, yang berlaga di kelas Taolu dengan meraih satu emas. Sedangkan satu medali emas lainnya, di sumbangkan oleh Aryo, pada kelas sanda atau seni golok.
"Kedua atlet ini, selain menyumbangkan medali emasemas keduanya juga menyumbangkan medali perak dan medali perunggu untuk kabupaten Tanggamus dikelas yang sama dalam pertandingan hari iniini. Dan ini merupakan prestasi yang sangat membanggakan untuk Kabupaten Tanggamus," ujar Azuansyah, yang didampingi Sekretarisnya Ristika Trianita, dan pelatih tim cabor Wushu Aon, kepada media ini, Selasa (28/11).
Dia juga mengatakan, atlet Wushu Tanggamus masih berpeluang besar untuk medapatkan medali emas dalam pertandingan berikutnya. Karena beberapa atlet wushu untuk di kelas Sanda, masuk ke babak final.
"Kita masih berpeluang besar untuk meraih medali emas dalam pertandingan selanjutnya di kelas Sanda, karena lima atlet wushu kita masuk ke babak final. Untuk itu, tentunya kami mengharapkan dukungan dan doa dari masyarakat Tanggamus, agar pertandingan berikutnya mendapatkan hasil yang sama," harapnya.
Sedangkan menurut Sekretaris Wushu Tanggamus Ristika Trianita mengatakan, hasil ini merupakan berkat kerja keras dan motivasi bersama, khususnya para atlet Wushu Tanggamus yang sudah berhasil menyumbangkan medali emas pertama untuk Kabupaten Tanggamus. Dan tak tanggung-tanggung, dua medali emas sekaligus disumbangkan oleh atlet Wushu Tanggamus.
"Hasil ini berkat doa dari masyarakat kabupaten Tanggamus, yang sudah mendoakan para atlet-atlet ini untuk bekerja keras dan bersemangat dalam menjalani setiap pertandingan. Dan Alhamdulillah, ini hasilnya yang kita dapat," ungkapnya.
Sementara itu, pelatih Wushu Tanggamus Aon menambahkan, ini merupakan hasil dari latihan dan persiapan yang maksimal dari para atlet Wushu Tanggamus dalam menghadapi ajang Porprov Lampung ke VIII ini.
"Prestasi yang diraih oleh para atlet wushu ini, tentunya dipersembahkan bagi masyarakat Tanggamus yang sudah mendukung dan mendoakan para atlet dalam berlaga pada ajang Porprov tahun ini. Dan tentunya saya berharap, masyarakat Tanggamus agar selalu mendukung dan mendoakan para atlet, khususnya para atlet wushu agar dapat meraih hasil yang membanggakan untuk Kabupaten Tanggamus," pungkasnya.
Diketahui untuk cabor Wushu ini, Kabupaten Tanggamus mengirimkan 17 orang atlet yang bertanding dalam ajang Porprov Lampung ke-VIII di Bandar Lampung. Diantaranya lima orang atlet yang akan bertanding di kelas Taolu, dan 12 atlet lainnya bertanding di kelas Sanda. (Sis)