Tanggamus (BP) : "Di era digitalisasi saat ini, di Kecamatan Pematang Sawa ini harus dibangun Smart Village. Agar seluruh pekon dan masyarakat bisa memanfaatkan tekhnologi."
Hal itu diungkapkan Ketua DPRD Tanggamus, Heri Agus Setiawan, dalam acara rencana kegiatan program Smart Village dan Desa Wisata, di Pantai Batuah Pekon Betung, Kecamatan Pematang Sawa, Kabupaten Tanggamus, Selasa (1/3/2022).
Baca Juga :
http://bintangpost.com/read/6164/pekon-guring-gelar-musdesus-prioritas-dd-tahun-2022
Menurut Heri, program Smart Village yang dicanangkan di Kecamatan Pematang Sawa ini, agar memiliki pekon-pekon yang pintar dan cerdas, dari mulai pemerintahan pekon, masyarakat, serta lembaga-lembaga yang ada, dalam memanfaatkan tekhnologi digital untuk pelayanan di masyarakat maupun peningkatan perekonomian.
"Saat ini kita harus cerdas dan tanggap. Sehingga di zaman digitalisasi ini, bisa kita manfaatkan untuk menjadi sarana untuk peningkatan kesehjateraan," tuturnya.
Sementara itu, Camat Pematang Sawa, Edi Susanto dalam kesempatan tersebut menyampaikan, dengan luas 65 Km persegi, Kecamatan Pematang Sawa yang memiliki 14 Pekon ini perlu perhatian khusus.
Karena, kata dia, kecamatan yang banyak memiliki potensi wisata bahari ini, masih dapat dan bisa untuk lebih ditingkatkan lagi. Agar lebih maju, untuk kesehjateraan masyarakat di Kecamatan Pematang Sawa ini.
"Dengan rencana bergulirnya program Smart Village di Kecamatan ini, pastinya akan memberikan dampak yang luar biasa, khususnya untuk memajukan daerah dan mensejahterakan masyarakat Kecamatan Pematang Sawa," ungkapnya.
Hal senada juga dikatakan Asmawan Priyadi, perwakilan dari Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Tanggamus yang mengharapkan program-program pembangunan dapat direalisasikan di kecamatan tersebut.
Apalagi Kecamatan Pematang Sawa ini, kata dia, di dominasi oleh desa-desa yang memiliki wisata bahari, yang bisa menjadi tujuan destinasti wisata dan juga menjadi icon wisata di Kabupaten Tanggamus.
"Dengan program-program pembangunan yang bisa digulirkan, khususnya fasilitas infrakstuktur dan pembinaan pemberdayaan masyarakat di kecamatan ini, tentunya dapat meningkatkan taraf hidup masyarakat Pematang Sawa. Karena kecamatan ini memiliki potensi yang luar biasa, yang bisa dikelola dan dimanfaatkan untuk kemajuan daerah dan kesehjateran masyarakatnya," harapnya. [idham]