Kesenian dan Pawai Budaya Siap Ramaikan Jati Agung Fair 2022

Kesenian dan Pawai Budaya Siap Ramaikan Jati Agung Fair 2022 Foto. Jito bintangpost.com.

Lampungselatan (BP) : "Jati Agung Fair yang akan digelar pada bulan Oktober 2022 mendatang, akan diramaikan dengan artis-artis lokal dan gelaran berbagai macam kesenian dan budaya yang ada di kecamatan setempat."

Hal itu disampaikan Plt. Camat Jati Agung Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel), Fitri Hidayat kepada media ini, Senin (26/9/2022). 

"Jati Agung Fair yang akan dilaksanakan dari tanggal 11-13 Oktober 2022 ini, akan diisi dengan hiburan dan pertunjukan kesenian budaya seperti Reog dan Kuda Lumping. Serta penampilan kebudayaan yang ada di kecamatan Jati Agung ini," ujarnya.

Baca Juga :

http://bintangpost.com/read/7420/pisah-sambut-danramil-421-09tanjung-bintang

http://bintangpost.com/read/7417/korem-043gatam-dan-masyarakat-jati-agung-tanam-pohon-penghijauan

Selain itu, Fitiri Hidayat juga mengungkapkan bahwa, dalam pelaksanaan Jati Agung Fair ini pihaknya juga akan mengadakan pawai budaya. Dengan melibatkan para siswa-siswi dari tingkat SD, SMP, dan SMA yang ada di kecamatan tersebut. 


Dan juga, lanjut dia, melibatkan para pelaku UMKM dan IKM yang ada didesa-desa, serta para instansi dan organisasi, serta unsur-unsur di Kecamatan Jati Agung. Untuk berkontribusi dan meramaikan, dengan menampilkan serta memerkan hasil produk atau hasil karya dari masing-masing, di stand-stand pameran pada Jati Agung Fair ini.

"Selain itu, akan dibuka juga stand pelayanan terhadap masyarakat, dari UPT, Polsek dan Koramil. Seperti stand pelayanan pembuatan SKCK, Ijin Keramain, pembayaran pajak kendaraan bermotor dan pembuatan SIM. Serta beberapa pelayanan publik lainnya," ungkapnya.

Sedangkan saat disinggung terkait adanya permohonan bantuan dana yang dilakukan oleh pihak kecamatan ke setiap sekolah negri dan swasta, serta pungutan ke Kepala Sekolah di kecamatan tersebut. Fitri Hidayat menerangkan bahwa itu tidak benar

Dia menjelaskan, bahwa adanya surat tentang permohonan bantuan dana itu merupakan kesalahan administrasi panitia melalui Korwil pendidikan. Dan pihak Korwil pun mengakui, bahwa itu merupakan kesalahan dari pihaknya.

"Permohonan bantuan uang atau pungutan ke kepala sekolah maupun ke sekolah-sekolah ini tidak benar. Dan itu merupakan kesalahan administrasi dari pihak Korwil Pendidikan dengan panitia penyelenggara," jelasnya.

Seharusnya, tambah dia, dalam surat itu tentang pemberitahuan atau permintaan partisipasi kepada pihak sekolah maupun kepala sekolah se-Kecamatan Jati Agung, untuk ikut berkontribusi meramaikan dan mensukseskan acara ini.

"Dalam hal ini, kita meminta pihak sekolah melalui kepala sekolah untuk ikut berpartisipasi dengan menampilkan kesenian budaya dari setiap sekolah dalam acara ini. Serta mengajak seluruh dewan guru dan para murid untuk hadir, dan meramaikan acara Jati Agung Fair ini," pungkasnya. (Jito)




    

Bintangpost.com

Reporter bintangsaburai.com region Lampung Selatan.

Administrator

bintangsaburai.com

Leave a Comment