Tanggamus, (BP) : Anggota DPRD Kabupaten Tanggamus dari Dapil IV Fraksi Partai PPP, Irsi Jaya, angkat bicara terkait banyaknya keluhan dari masyarakat Penerima Manfaat Bantuan Pangan Non Tunai ( BPNT) yang menyayangkan buruknya kualitas beras dan daging ayam yang disalurkan kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Kecamatan Air Naningan, Rabu, (02/02/22)
Legislator dari partai PPP ini mengutuk keras dan sangat menyayangkan perbuatan supplier yang mendistribusikan bantuan tersebut tanpa mengecek kelayakannya terlebih dulu.
Pasalnya, beras dan daging ayam yang diberikan kepada masyarakat di dapilnya tersebut dikeluhkan oleh salah satu penerima bantuan.
Irsi Jaya mengungkapkan, Dinas Sosial Tanggamus harus bersikap lebih tegas kepada oknum supplier yang nakal.
Khususnya kepada oknum yang memberikan bantuan tidak sesuai dengan standar kelayakan semestinya.
“Seharusnya Dinas Sosial Tanggamus memberikan sanksi yang tegas kepada oknum supplier yang nakal agar kejadian seperti ini tidak terulang lagi di kabupaten Tanggamus,”ungkap Irsi.
Menurut Irsi, hal seperti ini tidak dapat dibiarkan, karena masyarakat penerima bantuan juga ingin menikmati beras yang layak konsumsi serta daging ayam yang masih bagus dan utuh lengkap seluruh bagian tubuhnya.
“Saya menghimbau kepada supplier agar kiranya memperhatikan kwalitas bantuan BPNT tersebut sesuai dengan amanah Menteri Sosial BPNT diharapkan dapat mengurangi beban pengeluaran KPM melalui pemenuhan sebagian kebutuhan pangan, memberikan bahan pangan dengan nutrisi yang lebih seimbang kepada KPM, memberikan bahan pangan dengan tepat sasaran dan tepat waktu,”jelasnya.
Dirinya juga berpesan kepada kordinator kecamatan agar turun kelapangan mengecek langsung dan mengevaluasi oknum supplier nakal.
“Pesan saya untuk pak camat selaku koordinator agar lebih aktif dalam melakukan pengawasan terhadap hal-hal yang ada di lapangan, apalagi soal bantuan pemerintah untuk masyarakat. Jangan cuma terima laporan saja, lakukan sidak serta evaluasi supplier nakal jangan hanya duduk didepan meja dan harus bersinergi dengan DPRD tanpa memilih orang tertentu,”tutupnya.(zul)