BINTANGPOST : Dinas Pariwisata Kebudayaan Kepemudaan dan Olahraga (Disparbudpora) Kabupaten Tanggamus, menggelar kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) tentang Pelestarian Dan Pengelolaan Peninggalan Purbakala di Hotel 21 Kecamatan Gisting, Rabu (21/7/2019). Dalam sambutannya Kepala Dinas (Disparbudpora) Tanggamus, Hj. Retno Noviana Damayanti.ST.MT.menyampaikan terimakasih kepada Bidang Kebudayaan (Disparbudpora) Kabupaten Tanggamus, yang telah berperan aktif turut serta mengelola dan melestarikan peninggalan purbakala yang ada di Kabupaten Tanggamus. "Saya selaku kepala dinas mengucapkan trimakasih, dan merasa bangga dengan adanya kegiatan ini. Karena dapat memberikan pemahaman pentingnya menjaga, mengolah, dan melestarikan peninggalan purbakala," ujar Retno.
Retno berharap kedepan, kegiatan ini dapat menumbuhkan rasa kepedulian kepada kita semua. Untuk menjaga dan melestarikan benda-benda peninggalan purbakala yang ada di Kabupaten Tanggamus.

Menurut Retno, harapan ini tentunya akan tercapai apabila kita mengikuti dengan baik, yang pada akhirnya dapat membentuk kepedulian untuk melestarikan, mengolah dan menggali keberadaan peninggalan-peninggalan purbakala. Serta turut bersama-sama melestarikan dan menjaga benda peninggalan purbakala yang telah ada khususnya di Kabupaten Tanggamus.
"Saya membutuhkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang handal. Untuk dapat menggali, mengolah dan melestrikan peninggalan purbakala yang ada di Kabupaten Tanggamus," ungkap Retno. Sebagai langkah awal, kata Retno, kegiatan pelestarian dan pengelolaan peninggalan purbakala ini, diikuti dengan sebaik baiknya agar awalnya juga baik.
"Saya berharap dengan kegiatan ini dapat memenuhi harapan. Agar peninggalan purbakala di Kabupaten Tanggamus ini, dapat dilestarikan dan dikelola dengan baik serta bermanfaat bagi masyarakat Tanggamus," pungkas Retno. (sis)