Tetap di jalur Netralitas dan Independensi

Tetap di jalur Netralitas dan Independensi Foto : aap/bintangpost.

BINTANGPOST : Pengambilan sumpah dan Janji Pegawai   Bukan Pegawai Negeri Sipil (PBPNS) dilingkungan Lembaga Penyiaran Publik LPP RRI Bandarlampung, merupakan suatu penghargaan dan perhatian dari Dewan Pengawas dan Dewan Direksi LPP RRI, yang selama ini diperjuangkan.

Kepala LPP RRI Bandarlampung MALADI AMIN pada Pengambilan sumpah dan Janji PBPNS  LPP RRI Bandarlampung Senin (4/12/2017) juga mengatakan, kebijakan Direksi untuk menyetarakan PBPNS antara lain bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan, mulai dari Tunjangan Kinerja, Uang Lauk pauk hingga Gaji yang disetarakan dengan PNS.

“saya kira kesejahteraan sudah diberikan kepada kalian, mulai dari Tukin, yang Alhamdullilah sudah berjalan lebih kurang dua tahun,  uang makan (Red:uang Lauk pauk ) termasuk gaji, yang sekarang sudah setara dengan PNS” terangnya.

Pada bagian lain, Maladi Amin juga mengingatkan, dengan disetarakannya hak PBPNS di Lingkungan LPP RRI bandarlampung, harus diimbangi dengan tanggungjawab dan loyalitas kepada Lembaga, para PBPNS juga harus mengetahui dan memahami seluruh aturan hukum yang ada di LPP RRI.

Maladi Amin  menegaskan, menghadapi Pesta Demokrasi Pilkada serentak yang akan berlangsung Tahun depan, khususnya Reporter dan Penyiar harus tetap menjaga prinsip prinsip Lembaga Penyiaran Publik yakni Independen dan Netral.

“Independensi kita, RRI tidak dapat  di intervensi pihak manapun dan Netral, kita harus berdiri disemua golongan. Jika ini dilanggar, sanksinya sangat keras hingga pemecatan, olehkarenanya, angkasawan dan Angkasawati RRI bandarlampung harus tetap di jalur Netralitas dan Independensi” tegas Maladi amin.

Untuk diketahui, ada 49 Orang  PBPNS yang diambil sumpah dan janjinya  yang berlangsung di studio II RRI bandarlampung, ke 49 orang tersebut tersebar di 5 Bidang dan Bagian, Bidang Pemberitaan, Siaran, Layanan dan Pengembangan Usaha, Tehnik Media Baru dan Bagian tata Usaha serta RRI SP Waykanan dengan masa kerja antara 5 S/d 14 Tahun,  selain menerima SK penyetaraan gaji,  mereka juga menanda tangani Pakta Integritas yang secara symbolis  dilakukan oleh 5 PBPNS. (aap).

Admin

Reporter bintangsaburai.com region Bandar Lampung.

Administrator

bintangsaburai.com

Leave a Comment