Bupati Umar Ahmad SP, Hadiri Peresmian Gedung Mapolres Tubaba

Bupati Umar Ahmad SP, Hadiri Peresmian Gedung Mapolres Tubaba Foto : Her/bintangpost.com.

Tulang Bawang Barat (BP) :  Bupati Tulang Bawang Barat menghadiri peresmian gedung Mapolres setempat. Kegiatan tersebut berlangsung di halaman Mapolres Tubaba, komplek Taman Kota Wisata Budaya Uluan Nughik Kelurahan Panaragan Jaya Kecamatan Tulang Bawang Tengah, Kamis, (13/01/2022).

Hadir dalam kegiatan tersebut, Kapolda Lampung Irjen Pol Drs Hendro Sugiatno.MM., Bupati Tuba Barat Hi.Umar Ahmad.SP., Wakil Bupati Tuba Barat Fauzi Hasan.SE.MM., Ketua DPRD Tuba Barat Ponco Nugroho.ST., Para Pejabat Utama Polda Lampung, Kajari Tuba di wakili oleh JPU.Debi Resta Yudha.SH.,MH, Kapolres Tuba Barat AKBP Sunhot.P.Silalahi.S.Ik.MM, Dandim 0412/LU.Letkol Inf Harry Prabowo.SE, Danlanud M. Bunyamin Tuba Letkol Nav Yohanas Ridwan, S.T, Wakapolres Tuba Barat.Kompol Zulkarnaen.SE.SH.MH, Ka Rutan Klas IIB  Gowim Mahali, Para Pejabat Utama Polres Tuba Barat, Para Asisten Pemkab Tuba Barat, Para Ka.SKPD Pemkab Tuba Barat, Ketua Bawaslukab Tuba Barat Midiyan.S.Sos, Direktur PT Mubarokah Jaya Grup Ahmad Kurniawan, Para Tokoh masyarakat, agama, Tokoh adat serta tamu undangan.

Bupati Umar Ahmad, SP selain mengucapkan, selamat datang  kepada Kapolda Lampung, juga menyampaikan bahwa Kompleks Uluan Nughik, tempat acara berlangsung adalah sebuah cikal bakal Kota Budaya Berbasis Ekologi, dimana kawasan tersebut mempunyai luas kurang lebih 1800 hektar. "Nantinya akan kita canangkan sebagai tempat tinggal warga yang "Layak Tubaba", di masa sekarang maupun di masa yang akan datang." terangnya. 

Dikatakan, Gedung Mapolres Tubaba ini kita bangun dalam rangka mendukung atau menunjang tugas pokok dan fungsi-fungsi Polri dalam mengawal keamanan dan ketertiban, serta memberikan pelayanan masyarakat. 

"Ini upaya kita bersama-sama, bahu membahu untuk meningkatkan sinergitas dalam menciptakan situasi yang kondusif sehingga masyarakat Tubaba dapat menjalankan aktifitas sosial, ekonomi, budaya dengan rasa tenang dan nyaman," ujarnya.

Bupati berharap gedung baru ini dapat menjadi gedung Promoter sesuai dengan visi dan misi Polri. Rancangan gedungnya yang modern, begitu juga antara ruangan ke ruangan lain juga ditata rapi dan sangat representatif, sehingga diharapkan dapat memberikan rasa nyaman bagi personel Polres Tubaba menjalankan tugasnya sehari-hari. 

"Mari kita jadikan kantor baru ini sebagai garda terdepan dalam meningkatkan Kamtibmas serta dapat memberikan pelayanan yang terbaik bagi seluruh elemen masyarakat Tubaba. Sekali lagi, Saya ucapkan selamat menempati 'rumah baru' kepada seluruh personil Polres Tubaba. Mari kita bersama-sama bersinergi mewujudkan Tulang Bawang Barat Menuju Tubaba, Menuju Masa Depan. Semoga rahmat dan ridho Allah SwT akan senantiasa mengiringi langkah kita dalam memajukan Kabupaten yang kita cintai ini."harap Bupati. 

Ditempat yang sama, Kapolda Lampung Irjen Pol. Drs. Hendro Sugiatno,M.M. mengatakan, dengan berdirinya Mapolres Tubaba ini merupakan Kehadiran instansi vertikal di Tubaba. 

"Harapan Kedepan dapat menambah instansi vertikal lainnya untuk bersama-sama membangun dan  memudahkan pelayanan serta koordinasi dalam rangka membangun Tubaba  yang lebih baik. Atas nama Polri, terima kasih atas hibah tanah. Sehingga mempercepat proses pembangunan Mapolres. Terima kasih juga kepada seluruh yang hadir Mudah-mudahan kedepan akan dibangun kejaksaan negeri," tegasnya.

Dengan pembangunan Polres inj, Kapolda mengingatkan Kapolres dan jajarannya  untuk meningkatkan kinerja, memudahkan pelayanan masyarakat, selesaikan permasalahan, dan memudahkan koordinasi instansi. 

"Kami minta manfaatkan kantor ini dengan sebaik-baiknya, bekerjalah dengan baik, biasa, dan menjadi luar biasa dengan Representatif. Ingatkan lingkungan kita terus berubah. Tuntutan masyarakat terus meningkat, kedepan terus berkembang. Tingkatkan SDM sehingga dapat mengawaki segala perubahan," pinta Kapolda.

Ditegaskan Kapolda semua kita harus berubah kearah yang lebih baik, dalam rangka memberikan pelayanan, dengan terus berinovasi dalam rangka membangun pelayanan masyarakat seperti yang disampaikan Bupati. Dimana Bupati dapat menggali kearifan lokal dari yang terlihat sampai tidak terlihat.

Menurut Kapolda, Kantor Polres ini bukan hanya kebanggaan anggota tapi kebanggaan masyarakat, karena itu jajaran Polres dituntut untuk memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat serta wajib untuk anggota merawat dengan baik, menjaga kebersihan, tata dengan baik, sehingga masyarakat yang berkunjung akan merasa nyaman, dan tidak terkesan menakutkan.

"Bangun suasana kantor dengan kearifan lokal, familiar, dan jangan kaku dengan kantor polisi, buat saung-saung. Sehingga  Masyarakat datang menikmati seperti bukan kantor polisi. Datang ke kantor polisi bukan masyarakat yang senang tapi masyarakat yang butuh pertolongan, berikan bantuan yang dibutuhkan," lanjutnya.

Kegiatan dilanjutkan dengan pemberian Cinderamata oleh Kapolda Lampung kepada Bupati Tubaba. Selanjutnya, Penandatangan Prasasti oleh Kapolda Lampung, Penekanan tombol Sirine oleh Kapolda Lampung dan Bupati Tuba Barat, Pemotongan pita oleh Kapolda Lampung, peninjauan ruangan Mapolres oleh Kapolda Lampung dan Ramah tamah.(Her)

Bintangpost.com

Reporter bintangsaburai.com region Tulang Bawang Barat.

Administrator

bintangsaburai.com

Leave a Comment