Pemkab Tubaba Terima Vaksin Sinovac Dari Dinkes Provinsi Lampung

Pemkab Tubaba Terima Vaksin Sinovac Dari Dinkes Provinsi Lampung Foto: her/bintangpost.com.

TUBA BARAT-BINTANGPOST : Pemerintah Kabupaten Tulang Bawang Barat terima Dosis Vaksin Sinovac sebanyak 2.120 dari Dinas Kesehatan Provinsi Lampung. 

Vaksin tersebut di serahkan langsung oleh UPTD Instalasi Farmasi dan Alkes Kalibrasi Aries Afiantono kepada Bupati Umar Ahmad, Senin (25/01/2021), dihadiri Dandim 0412 Lampung Utara, Kapolres Tubaba, Sekretaris Daerah Tubaba, Asisten I, Kepala BPBD, Kepala RSUD Tubaba, Kepala Dinkes Tubaba, Kadis Kominfo Tubaba dan beberapa instansi terkait.

Dalam sambutannya, Bupati Tubaba Umar Ahmad mengatakan jumlah vaksin yang diberikan oleh Dinas Kesehatan Provinsi Lampung sebanyak 2.120 dosis, sedangkan jumlah tenaga kesehatan yang terdaftar untuk penerima  vaksinasi sebanyak 1.037 orang dan sepuluh pejabat publik  mendapatkan jatah vaksinasi awal Covid-19.

"Proses pelaksanaan vaksinasi di bagi menjadi dua tahap yakni  Tahap pertama di mulai tanggal 2 Februari 2021 dan dilakukan kembali setalah terhitung 14 hari dari tahap pertama. Rencananya Vaksinasi ini akan di laksanakan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Tubaba secara serentak,"kata Bupati Tubaba Umar Ahmad.

Selanjutnya, kata Bupati, siapa saja nama-nama yang akan menerimanya akan dikoordinasikan kembali. "Dengan vaksin ini mudah-mudahan menjadi solusi terbaik bagi masyarakat agar dengan cepat menjalani kehidupan normal kembali."ujarnya.

Di tempat yang sama,Aries Afiantono menjelaskan bahwa,dalam pengiriman vaksin ke Tubaba sudah lengkap dengan alat-alatnya yakni ADS 0,5 Ml (SKIFA) sebanyak 2.120 Pcs, Safety Box sebanyak 50 Pcs, dan Alkohol Swab 2.200 Pcs.

"Sementara ini vaksin harus di simpan dengan baik,sebelum di gunakan agar kualitasnya tetap terjaga sembari menunggu jadwal,"jelasnya.(Her)

Bintangpost.com

Reporter bintangsaburai.com region Tulang Bawang Barat.

Administrator

bintangsaburai.com

Leave a Comment