Akibat Arus Pendek Listrik, Toko Waralaba Hampir Ludes Terbakar.

Akibat Arus Pendek Listrik, Toko Waralaba Hampir Ludes Terbakar. Kapolsek Gedongtataan Kompol Bunyamin, saat menunjukan lokasi kebakaran di Indomart Gedongtataan..

BINTANGPOST : Diduga karena hubungan arus pendek listrik, toko Waralaba Indomart yang berada di Jalan Ahmad Yani Desa Sukaraja Kecamatan Gedong Tataan hampir ludes terbakar. 

Deni Yanto (24) salah satu karyawan Indomaret tersebut menjelaskan, awalnya sekitar pukul 06.00 pagi Senin (27/11) dia dan rekannya Ahmad Rohimin (20) membuka toko dan beraktifitas seperti biasa. Setelah menghidupkan komputer Kasir, rekannya mendengar suara ledakan dari arah belakang toko.

"Ternyata ledakan itu berasal dari AC toko. Begitu kami lihat, kabel AC sudah terbakar dan meleleh. Dan lelehannya itu menetes yang kemudian membakar makanan ringan dan susu yang ada dibawahnya," ujarnya saat ditemui media ini di tempat kejadian.

Kemudian, lanjutnya, dia mematikan termis PLN yang berada diluar toko. Namun, katanya, api tersebut malah semakin membesar. Akhirnya, dengan dibantu warga sekitar memadamkan api yang sudah membakar AC dan plafon toko.

"Sekitar jam 6.45 api baru padam pak. Setelah saya dan rekan saya dibantu warga untuk memadamkan api itu dengan menyiramkan air dan alat pemadam (Hydrant)," ungkapnya.

Sedangkan saat disinggung kerugian akibat kebakaran tersebut, dia menuturkan bahwa tim dari kantor DC Indomaret Bandar Lampung yang menghitungnya. Namun akibat kebakaran ini, banyak makanan ringan dan susu yang ikut terbakar.

"Berapa kerugiannya kami nggak tahu pak, karena memang ada tim dari Indomaret sendiri dari Bandar Lampung yang menghitungnya," terangnya.

Sementara itu, Kompol Bunyamin Kepala Polisi Sektor (Kapolsek) Gedong Tataan menerangkan bahwa, kejadian kebakaran di toko Indomaret Gedong Tataan tersebut diduga akibat korsleting listrik. 

"Diduga kebakaran tersebut karena arus pendek listrik yang terjadi di bagian AC toko, yang kemudian membakar beberapa jenis makanan dan susu yang ada dibawah dan sekitarnya," ucapnya.

Dia menambahkan, saat ini pihaknya sedang melakukan penyelidikan lebih lanjut, untuk mengetahui penyebab pasti kebakaran dan kerugian yang dialami toko tersebut akibat kebakaran ini.

"Saat ini kami sedang menyelidiki lebih lanjut dengan tim dari Indomaret, untuk mengetahui secra pasti penyebab dan kerugian akibat kebakaran ini," pungkasnya. (Toni)


Admin

Reporter bintangsaburai.com region Pesawaran.

Administrator

bintangsaburai.com

Leave a Comment