Pemkab Pesawaran Gelar Peringatan Hari Sampah Nasional

Pemkab Pesawaran Gelar Peringatan Hari Sampah Nasional Penanaman pohon penghijauan oleh Wabup Pesawaran Eriawan di RSUD setempat.

BINTANGPOST : Wakil Bupati (Wabup) Pesawaran Eriawan meminta pihak pelayanan kesehatan seperti RSUD, Puskesmas, dan klinik kesehatan dikabupaten setempat, dapat melakukan penanganan limbah medis dengan serius dan sesuai dengan aturan yang berlaku.

Hal tersebut diungkapkan Eriawan, dalam acara peringatan Hari Sampah Nasional yang dipusatkan di lapangan RSUD Kabupaten Pesawaran, Selasa (13/3/2018).

"Saya menghimbau kepada seluruh instansi yang memberikan pelayanan kesehatan dikabupaten ini, agar bisa menangani masalah sampah dengan baik. Khususnya penanganan limbah medisnya, yang harus sesuai dengan Peraturan Menteri Lingkungan Hidup Nomor 18 Tahun 1999 tentang Pengelolaan Limbah Bahan Berbahaya dan Beracun," ujar Eriawan. 

Pada kesempatan tersebut, Wabup juga meminta kepada seluruh masyarakat Pesawaran untuk ikut berperan aktif dalam menangani masalah sampah. 

Selain itu, lanjutnya, masyarakat diharapkan juga ikut mendukung pemerintah dalam menangani dan mengatasi masalah sampah.

"Saya berharap, moment ini jangan hanya dijadikan sebagai ceremonial saja, tapi juga harus terus dilakukan dalam kehidupan kita sehari-hari. Apalagi saat ini musim hujan, tolong jaga kebersihan lingkungan jangan membuang sampah sembarangan, demi untuk kesehatan kita bersama," ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Pesawaran Sofyan Agani menambahkan, dalam rangka peringatan hari sampah tersebut, sebelumnya pihak (DLH) sudah melakukan bersih-bersih sampah di daerah pantai.

Dan juga, katanya, pihaknya telah melakukan sosialisasi pengolahan sampah kepada masyarakat, melalui gerakan peduli sampah.

"Berbagai upaya penangan sampah ini sudah kita lakukan, dengan melakukan bersih-bersih sampah dan sosialisasi pengelolaan sampah. Dengan melakukan gerakan peduli sampah terhadap masyarakat mulai dari tingkat Kecamatan sampai tingkat Desa, serta di lingkungan OPD," jelasnya.

Dari pantauan media bintangpost.com, dalam acara tersebut, Wakil Bupati Pesawaran Eriawan bersama dengan ketua TP.PKK Pesawaran Nanda Indira Dendi dan jajarannya, selain melakukan bersih-bersih sampah di RSUD Pesawaran, juga melakukan penanaman pohon dalam rangka penghijauan RSUD tersebut. (Reft)

Bintangpost.com

Reporter bintangsaburai.com region Pesawaran.

Administrator

bintangsaburai.com

Leave a Comment