Musrenbang Tingkat Kecamatan Belalau Kabupaten Lambar

Musrenbang Tingkat Kecamatan Belalau Kabupaten Lambar Foto. Herwanto bintangpost.com.

Lampungbarat (BP) : "Infrastruktur merupakan poin utama di dalam pembangunan. Mengingat, Wilayah Kabupaten Lampung Barat adalah kabupaten yang didominasi oleh masyarakat yang berprofesi sebagai petani."

Hal itu dikatakan Bupati Lampung Barat (Lambar) Parosil Mabsus, saat menghadiri Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) tingkat Kecamatan Belalau kabupaten setempat, yang digelar di Gedung Serba Guna (GSG) Bumi Saikhawan Pekon Hujung kecamatan setempat, Selasa (8/2/2022).

Baca Juga :

http://bintangpost.com/read/6077/lampung-barat-gelar-rakor-pengawasan-usaha-pertambangan-tanpa-izin

http://bintangpost.com/read/6042/bupati-parosil-buka-musrenbang-tingkat-kecamatan-sumber-jaya

"Sebetulnya kalau bicara masalah infrastuktur jalan, Lampung Barat adalah daerah pertanian, perkebunan dan perikanan. Otomatis untuk menggerakkan perekonomian dan tumbuhnya perekonomian ini, dibutuhkan akses infrastuktur yang mantap," ujar Parosil.


Bupati juga mengatakan, dengan adanya infrastruktur yang mantap, kesejahteraan masyarakat akan meningkat. Dan dengan akses jalan yang bagus baik, tentu petani dan masyarakat kita akan merasa terkurangi pengeluaran ongkos dan menambah income atau menambah pendapatan.

"Kita akan melakukan perbaikan jalan di pekon-pekon yang ada di kecamatan ini yang menjadi akses jalan utama bagi masyarakat. Sementara kalo untuk perawatan, Kepala Dinas PUPR nanti dapat meninjau. Karena perbaikan jalan itu dari dana pemeliharaan. Kalau pun misal tidak bisa di tangani ditahun 2022 ini, akan di tangani tahun 2023," ungkap Bupati.

Diketahui, turut juga hadir dalam kegiatan tersebut, Wakil Bupati, Mad Hasnurin, anggota DPRD Dapil Kecamatan Belalau, Ketua TP-PKK Lambar, Partinia Parosil Mabsus, para Assisten, Kepala OPD, Camat Belalau dan Peratin. Serta Ikatan Wanita Pengusaha  Indonesia (IWAPI) Lampung Barat, dan Kelompok Tani serta masyarakat Kecamatan Belalau.

Dan pada kesempatan tersebut, Bupati Parosil secara simbolis menyerahkan dana desa (DD) untuk desa di Kecamatan Belalau. Serta penyerahan biaya penyelenggaraan Pendidikan Merata (PM) dan sarana prasarana pendidikan, penyerahan bantuan alat perkebunan dan  bantuan bibit tanaman buah, serta penyerahan sertifikat hak atas tanah untuk masyarakat di Kecamatan Belalau. [her]

Bintangpost.com

Reporter bintangsaburai.com region Lampung Barat.

Administrator

bintangsaburai.com

Leave a Comment