Jelang Ramdhan Polres Lamsel Laksanakan Giat Subsatgas Sosial

Jelang Ramdhan Polres Lamsel Laksanakan Giat Subsatgas Sosial Foto: adji/bintangpost.

BINTANGPOS : Menjelang Bulan Suci Ramadhan, Personil polres Lamsel dan Polsek Penengahan bersama masyarakat desa kelaten melakukan kegiatan dalam rangka giat subsatgas sosial desa kelaten kecamatan Penengahan Lampung Selatan.

Kegiatan ini dilakukan untuk menciptakan lingkungan yang bersih dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1439H mendatang.

Pihak kepolisian setelah selesai bergotong royong , pihaknya membagi-bagikan puluhan nasi kotak terhadap warga masyarakat sekitar  yang ikut berpartisipasi untuk bersih-bersih lingkungan .

Kapolsek Penengahan AKP Endrico Ronald Sidauruk didampingi kasat binmas polres Lamsel AKP kurmen Mengatakan, gotong royong ini selain menciptakan lingkungan yang bersih, juga memupuk tali silaturahmi dan kedekatan antar Polisi bersama elemen masyarakat.

“Kegiatan ini dilakukan menjelang Bulan Ramadhan untuk menciptakan lingkungan yang bersih, indah dan sehat. Sehingga, kita pun merasa nyaman berada di lingkungan itu,” ucapnya, Rabu (16/5/2018).

Ia berharap, kedepannya kegiatan ini bisa terus dilakukan agar lingkungan tetap bersih dan sehat. 

“Silaturahmi antara semua pihak kepolisian dengan masyarakat juga akan terus terjaga jika kita bisa melakukan secara bersama-sama,” pungkasnya.[Dji]

Bintangpost.com

Reporter bintangsaburai.com region Lampung Selatan.

Administrator

bintangsaburai.com

Leave a Comment